Rumus keliling persegi panjang adalah K = 2 × ( p + l ) , dengan K = keliling persegi panjang, p = panjang sisi persegi panjang dan l = lebar persegi panjang.
Rumus keliling persegi panjang merupakan rumus yang digunakan untuk mempermudah kamu dalam menghitung keliling persegi panjang. Untuk lebih jelasnya simak pembahasan berikut ini.
Rumus Keliling Persegi Panjang

Untuk menghitung keliling suatu bangun datar, kita hanya perlu untuk menjumlahkan semua sisinya.
Dari gambar persegi panjang di atas kita dapatkan melihat bahwa persegi panjang memiliki dua pasang sisi yang sama panjang. Sehingga rumus keliling persegi panjang adalah
K = p+l+p+l
K = 2p+2l
K = 2×(p+l)
Keterangan
- K = Keliling Persegi Panjang
- p = panjang persegi panjang
- l = lebar persegi panjang
Dengan rumus tersebut, kita bisa menghitung keliling suatu persegi panjang dengan lebih cepat. Untuk lebih jelasnya, simak contoh soal berikut ini :
Contoh Soal
1. Jika suatu persegi panjang memiliki panjang 19 cm dan lebar 11 cm, berapakah kelilingnya?

Jawaban :
K = 2×(p+l)
K = 2×(19+11)
K = 2×30
K = 60 cm
Jadi, keliling persegi panjang tersebut adalah 60 cm.
2. Hitunglah keliling persegi panjang yang memiliki panjang 65 cm dan lebar 30 cm!

Jawaban :
K = 2×(p+l)
K = 2×(65+30)
K = 2×95
K = 190 cm
Jadi, keliling persegi panjang tersebut sepanjang 190 cm.
3. Diketahui sebuah persegi panjang memiliki panjang 30 dan lebar 50 cm. Hitunglah berapa kelilingnya!

K = 2×(p+l)
K = 2×(30+50)
K = 2×80
K = 160 cm
Jadi, keliling persegi panjang tersebut sepanjang 160 cm.
Bila kamu ingin mengetahui cara menghitung luas persegi panjang, silahkan pelajari di artikel rumus luas persegi panjang.
Demikianlah pembahasan lengkap mengenai rumus keliling persegi panjang beserta contoh soalnya. Semoga informasi ini bermanfaat dan menambah wawasan kita semua.
Seorang mahasiswa pendidikan matematika di Universitas Muhammadiyah Purwokerto yang suka bermain dengan logika. Founder teknikece.com